Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

5 Hewan Ternak yang Menguntungkan


 Semangat76- Beternak adalah kegiatan memelihara binatang yang nantinya akan kita manfaatkan sebagai penghasilan tambahan atau penghasilan utama. Di Indonesia, berternak sudah dilakukan sejak jaman nenek moyang kita, dan sampai sekarang masih banyak yang melakukannya. Entah kenapa bisnis ternak hewan ini jarang disukai, padahal jika dikelola dengan baik, bisnis ini akan sangat menggiurkan.

Buat kalian yang belum pernah mencoba beternak, tidak ada salahnya kalian coba beternak hewan dibawah ini, karena disamping seru, beternak juga bisa menghasilkan pundi-pundi rupiah tambahan untuk kalian. Jika kalian penasaran, bisa kalian scroll dan baca sampai akhir supaya kalian tau.

    1. Ayam Kampung



Jika kalian tinggal di daerah desa atau pinggiran kota, mungkin ayam kampung ini adalah pilihan terbaik, karena sebagian besar masyarakat Indonesia lebih menyukai ayam kampung dibanding ayam broiler. Dan tentu saja harga ayam kampung lebih mahal dari ayam broiler, selain dagingnya, kalian juga bisa menjual telur dari ayam kampung ini, tentu harga telurnya juga lebih mahal daripada telur ayam biasa.

    2. Bebek/Itik



Bebek mungkin bisa menjadi alternatif selanjutnya, yah kalian tahu sendiri kan bebek goreng atau bakar pasti lebih mahal dari ayam bakar. Selain itu, telur bebek juga banyak peminatnya, sehingga kalian juga bisa menjual telur bebek ini dengan mudah.

    3.  Ikan Nila


Untuk daerah yang memiliki air banyak, bisa kalian coba nih bisnis ternak nila. Ikan nila sendiri terkenal sebagai ikan yang dapat berkembang biak dengan cepat, coba  bayangkan saja, jika kalian ternak ikan nila, kalian sudah tidak usah repot-repot membeli benih ikan nila lagi. Selain itu, ikan nila juga memiliki harga jual dan peminat yang sangat tinggi.

    4. Ikan Lele


Ikan lele adalah ikan sejuta umat, selain karna peminatnya yang banyak, ikan lele juga mudah dipelihara. Ikan lele ini dapat hidup di air yang cukup keruh,sehingga resiko kematiannya juga sedikit. Kalian bisa mencari pakan alternatif lele untuk menghemat biaya pakan dan tentu saja menambah keuntungan.

    5. Kelinci



Siapa sih yang gak suka sama kelinci ? sebagian besar dari kalian pasti menyukainya. Nah, kelinci ini dibagi menjadi dua, yaitu kelinci hias dan kelinci pedaging. Sesuaikan dengan yang kalian suka ya. Kalau kelinci hias, kalian bisa menjual dengan harga tinggi, keuntungan banyak tapi peminat sedikit. Kelinci pedaging, kalian mendapat untung lebih kecil tapi pemasaranya agak sulit. Oh iya, untuk kelinci kalian juga bisa menjual feses hewan tersebut karena cukup banyak dicari, tapi baunya tidak enak,

Itulah beberapa rekomendasi saya buat kalian yang ingin mencoba beternak, saran saya silahkan fokus salah satu dan yang paling penting jangan mudah bosan, tetap semangat,semoga sukses. 

Sampai jumpa di artikel selanjutnya.

1 komentar untuk "5 Hewan Ternak yang Menguntungkan"

silahkan koment